BAHANAFM, NGAWI – Saat  melepas kontingan Kabupaten Ngawi untuk mengikuti kompetisi terbesar di Jawa Timur yakni  Pekan Olah Raga Provinsi (PorProv) VII tahun 2022, Bupati Ngawi harapkan atlet Ngawi bawa puluhan medali. Sedikitnya 203 atlet  dari 28 cabang olah raga, dilepas langsung oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono di Pendopo Wedya Graha, Jumat (10/06/2022). Perasaan haru dan bangga tergores tegas dari wajah para kontingan, dengan keyakinan besar membawa nama baik dalam pekan olah raga tersebut.

“ Ngawi memberangkatkan 203 dengan 28 cabang olah raga yang diikuti, dalam persaingan ketat tersebut banyak harapan membawa pulang medali untuk Kabupaten Ngawi,”ungkap Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono.

Ony demikian panggilan akrab Bupati Ngawi  menambahkan para atlet harus menjunjung tinggi sportivitas, bisa mendulang medali, menjaga nama baik, serta mengharumkan nama daerah. Sehingga menempatkan peringkat Ngawi lebih baik dari Porprov sebelumnya.

“Harapannya kita bisa memperoleh total 45 medali. Dengan komposisi perolehan medali emas, perak, dan perunggu, diharapkan kita bisa 15 besar,” tambah Bupati Ony kepada awak media.

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam mengikuti pertandingan di Porprov Jatim, Bupati memberikan perlindungan dengan asuransi BPJS Ketenagakerjaan. Dengan adanya jaminan perlindungan tersebut, dapat menjadi penyemangat tersendiri bagi atlet Ngawi.

“BPJS ketenagakerjaan untuk menjamin para atlet lebih berprestasi, namun kita terus mendoakan agar selamat berangkat dan pulang dengan membawa medali,” jelas Bupati Ngawi.

Bonus lainnya juga menanti  kepada para atlet Ngawi, Bupati Ngawi yang berprestasi pada Porprov Jatim akan berpeluang besar untuk menjadi karyawan Badan Layanan Usaha Daerah (BLUD) seperti di RSUD dan Puskesmas. Atau pada BUMD Ngawi, seperti di PDAM, Sumber Bhakti, BPR Syariah.

“Bagi yang  berprestasi dan memungkinkan untuk menjadi karyawan BLUD atau BUMD akan menjadi skala prioritas,”tegas Bupati Ngawi.

Ditempat yang sama, Ketua KONI Kabupaten Ngawi Faisol menyampaikan, pada gelaran Porprov Jatim nanti, seluruh cabang olahraga yang akan berangkat memiliki target perolehan medali lebih banyak daripada target dari Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono.  Kami sangat optimis melihat dari kesiapan para atlet, diharapkan membawa nama harum Ngawi dengan membawa banyak medali.

“Hampir semua cabor kita mengikuti dengan target  51 medali.  15-20 diantaranya medali emas. Lainnya perak atau perunggu,”ungkap  Ketua KONI Kabupaten Ngawi. (IDR)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini