Bahananews,Ngawi – Prima Aquina S. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi melantik sebanyak 651 Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilihan Gubernur Jawa Timur dan Pemilihan Bupati Ngawi 2024. Hal ini bagian dari tahapan pembentukan badan adhoc Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
“ Mereka akan bertugas kurang lebih dari 8 bulan sesuai dengan tahapannya,” ungkap Ketua KPU Ngawi. Minggu (26/05/2024)
Ditambahkan oleh Prima demikian panggilan akrab Ketua KPU Ngawi menyampaikan ada sebanyak 651 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang baru saja dilantik. Mereka tersebar di 217 kelurahan/desa pada 19 kecamatan se-kabupaten Ngawi. Dengan dilantik pada hari ini secara tidak langsung panitia penyelenggara pemilu akan melayani untuk suksesi Pemilukada.
“ Keterwakilan anggota PPS telah membacakan fakta integritas, tentu mohon kiranya, pertama ingat, bahwa KPU, PPK, PPS, KPPS, kita siap melayani seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan dalam rangka suksesi Pemilukada yang akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024,” tambahnya.
Pelantikan berlangsung di Kurnia Covention Hall hadir dalam kegiatan ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten Ngawi, perwakilan KPU Provinsi Jawa Timur, Bakesbangpol Ngawi.
Ditegaskan oleh Ketua KPU Ngawi semua anggota PPS untuk mengikuti dan menjalankan aturan yang telah ditetapkan dan selalu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya guna menyukseskan Pilkada Serentak. Dalam upaya mencapai target partisipasi pemilih, KPU mengintruksikan PPS maupun PPK untuk aktif melakukan sosialisasi. Harapannya partisipasi pemilih Pilkada serentak 2024 dapat tercapai sesuai target yakni 80 persen.
“ Penyelenggara pemilu pasti bersentuhan langsung dengan masyarakat di desa, maka senantiasa melakukan koordinasi dengan pemerintah desa/kelurahan dan pihak lainnya ditempat bertugas,” tegasnya. (Lbr)