Pasca libur Lebaran 2025, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Ngawi kebanjiran permohonan pengurusan administrasi. Antrean warga memadati Mal Pelayanan Publik (MPP) sejak Selasa (8/4/2025).
Kepala Dispendukcapil, Noor Hasan, menyebutkan lonjakan mencapai 50 persen dari hari biasa.
” Biasanya hanya 20–25 permohonan, hari ini tembus 70,” ungkapnya.
Tak hanya pindah domisili, layanan seperti perekaman KTP baru, perubahan KK, hingga pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA) juga mengalami peningkatan. Libur sekolah disebut jadi salah satu faktor banyaknya warga yang mengurus dokumen.
“ Permohonan kebanyakan perubahan KK, Kartu Identitas Anak, dan kartu pindah,” ujarnya
Meski ramai, pelayanan tetap maksimal. Dispendukcapil bahkan siap menambah jam operasional demi melayani seluruh antrean.(Ehr)