Sambut Tahun Baru Imlek 2.576 Kongzili, warga Tionghoa di Kabupaten Ngawi melakukan bersih-bersih patung dewa. Ditahun ular kayu ini warga berharap menjadi lebih baik dan membawa keberuntungan.
Tempat sembahyang Klenteng Sien Hien Kiong Ngawi di Jalan Sultan Agung No.76 Kabupaten Ngawi melakukan bersih-bersih patung dewa dan Altar, di klenteng tersebut terdapat 15 patung dewa, salah satu pengurus klenteng Irfan Nasarael menjelaskan tahun yang bersih ular kayu ini berharap menjadi tahun yang lebih baik dari tahun sebelumnya.
“ Seperti tahun-tahun sebelumnya, merayakan imlek tahun 2025 ini hanya saja harapan-harapan kembali kepada umat sendiri, tahunnya bersih ular kayu jadi mereka akan tetap pada tuju yang sama, semoga tahun baru nanti lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” ujarnya
Beberapa kegiatan dalam menyambut tahun baru saka tahun 2.576 Kongzili ini, sejumlah umat telah melakukan bersih-bersih patung dewa dan sekitar area klenteng, sedangkan untuk sembahyang biasa dilakukan pada nanti malam menjelang pergantian tahun.
“ Kegiatan seperti biasa bersih-bersih lalu pas malam imlek itu sembahyang bersama-sama, di hari imlek tidak banyak kegiatan, karena mereka berkumpul dengan keluarga masing-masing,” ujarnya
Irfan menambahkan umat yang sembahyang di Klenteng Sien Hien Kiong ini kebanyakan dari wilayah Kabupaten Ngawi, jika terdapat beberapa dari luar kota biasanya datang di hari kedua. Diharapkan pada Tahun Baru Imlek 2025 ini membawa keberuntungan dan kesuksesan bagi seluruh warga.(Ehr)